Selasa, 27 Januari 2009

JAMINAN MUTU / KUALITAS


AHLUL SUNNAH WALJAMA’AH
  1. Menegakkan sholat 5 waktu sesuai dengan tuntunan rasul dan berjama’ah.
  2. Jika datang waktu sholat berjama’ah , 80 % siswa kelas 4 sampai 6 melaksanakan sholat berjama’ah dengan tertib.
  3. Senang menjalankan ibadah sunnah.
  4. Menjalankan sholat tahajud kelas 5 dan 6 (3 hari dalam 1 minggu 80 % siswa melakukan).
  5. Menajalankan sholat dhuha dari kelas 4 – 6 (80 % siswa melaksanakannya).
  6. Tumbuhnya Kesadaran sholat lima waktu adalah kebutuhan.
  7. 80 % siswa sadar betul bahwa sholat sangat bermanfaat untuk refresing otak,penghilang stress dan dibuktikan dari monitoring sholat padabuku agenda.
  8. Dalam bermuamalah , meneladani sifat wajib rasul yang siddiq, amanah,fathonah,tablig.Minimal tiga orang ustad/ustadzah menyatakan bahwa siswa tersebut memilki sifat siddiq, amanah, fathonah, dan tablig


AHLI DZIKIR

  1. Semua yang dilihat, dibaca, didengar, dan diperlajari semakin menumbuhkan kecintaannya pada Allah.
  2. 80 % Siswa di akhir mata pelajaran, siswa berucap subhanallah ( takjub akan kebesaran Allah ).
  3. Terbiasa dengan tasbih, tahlil, dan tahmid
  4. Setiap hari 80 % siswa bertasbih, bertahmid, dan bertahlil minimal 50 x sehari

BERPRESTASI AKADEMIK

  1. 90 % Lulus tes masuk smp negeri / smp swasta favorit.
  2. Menerapkan pembelajaran tuntas, dengan nilai tuntas individu = 8,00 dan rata – rata kelas = 8,60.
  3. Tartil membaca al - qur’an.
  4. Munaqoshah paket marhalah kelas 4 ( 90 % lulus munaqosah paket marhalah).
  5. Paket dasar kelas 3 (90 % lulus munaqosah paket dasar).
  6. Hafal juz amma kelas 6 (90 % siswa kelas VI hafal juz amma).
  7. Memiliki 4 keterampilan berbahasa. Ketrampilan bahasa arab , Indonesia, inggris, rata – rata individu = 80 %, rata – rata kelas 85 %

Tidak ada komentar: